Review Benefit Cosmetics Wanderful World Blush shade Terra

by - 17:58



I can’t believe this is my first blog post in 2022 and it’s literally OCTOBER! Huhu so sorry I’ve been MIA for a super long time, but the good news is I’m back! Hopefully, aku akan lebih konsisten dan rajin nulis di sini lagi.


Merayakan blog post pertamaku di 2022 ini, aku akan membahas blush favoritku akhir-akhir ini. Kalau biasanya aku adalah tim cream blush, nah akhir-akhir ini aku lagi suka banget sama powder blush. Pertama kali swatch Benefit Cosmetics Wanderful World Blush shade Terra aku langsung jatuh cinta!


PRICE AND WHERE TO BUY

Sebenernya aku dapat blush ini dari PR package yang Benefit kirimkan untuk kantorku, tapi setelah aku cari tahu, Benefir Wanderful World Blush ini bisa dibeli di Benefit Stores, Lazada, Zalora, Sephora, dan Sociolla seharga Rp510.000.




PACKAGING

Packaging-nya memang khas Benefit banget ya, siapa yang setuju? Sekilas lihat juga sudah pasti langsung kepikiran kalau produk ini punya Benefit. Berbentuk box dilengkapi dengan kaca di dalamnya dan punya kombinasi warna senada dengan shade blush-nya. Di kemasannya terdapat beberapa informasi penting seperti expired date, PAO, dan ingredients. Walaupun memang terbilang cukup bulky, apalagi kalau dimasukan ke dalam makeup pouch, but personaly I really like this packaging!



SHADE

Aku memang suka banget makeup dengan warna-warna seperti ini, mulai dari blush, lipstick, sampai eyeshadow. Kalau blush, shade Terra ini mengingatkan aku dengan cream blush favorit aku yaitu Rollover Reaction Haloblush shade Chai yang selama ini aku gunakan untuk daily blush.


[Baca Juga: Rollover Reaction Haloblush Coloring Stick Shade Chai]


Benefit Cosmetics Wanderful World Blush sebenarnya punya 11 shade yang dibagi menjadi 4 kategori, yaitu Sweet Pinks, Bright Peaches & Corals, Everyday Neutrals, dan Rich Berries. Shade Terra yang merupakan warna golden brick-red termasuk dalam kategori Rich Berries. Shade ini punya golden shimmer yang keliatan cantik banget dan nggak too much.

Kalau melihat warnanya saat masih di dalam kemasan rasanya mengintimidasi sekali ya, tapi nggak perlu khawatir karena sebenarnya kalau sudah diaplikasikan, warnanya nggak se-intense itu, kok! Satu hal yang membuat aku super jatuh cinta sama shade ini adalah warnanya yang cocok banget untuk kulit sawo matang.




TEXTURE & FORMULA

Produk ini punya klaim “silky-soft, buildable, blendable blush that feels ultrafine and weightless”, dan ternyata klaimnya beneran terasa untukku! Tekstur powder-nya lembut, silky, dan mudah untuk di-blend. Saat sudah diaplikasikan pada kulit pun rasanya lightweight dan yang terpenting warnanya super buildable tanpa terkesan patchy! Jadi, kalau kamu takut langsung pakai dalam intensitas yang tinggi, kamu bisa aplikasikan sedikit demi sedikit dulu sampai intensitas warna yang kamu inginkan. Fall out-nya dikit banget bahkan hampir nggak ada sama sekali. Yang perlu digarisbawahi adalah blush ini punya aroma floral yang cukup noticeable, walaupun memang aromanya nggak terlalu strong dan akan hilang ketika telah diaplikasikan pada kulit.


PIGMENTATION & STAYING POWER

Pigmentasinya bener-bener strong! Definisi a little goes a long way, jadi memang lebih baik pakainya sedikit demi sedikit karena seperti yang sudah dibahas sebelumnya kalau blush ini buildable dan nggak bikin patchy. Staying power-nya pun oke, blush ini memang punya klaim sweat-proof dan smudge-proof. Saat dipakai makin lama dan terkena minyak di wajah justru membuat warnanya terlihat makin natural serta menyatu dengan base makeup.


THE VERDICT

Aku yang biasanya lebih suka cream blush dan kurang suka blush shimmery bisa dibuat jatuh cinta oleh Benefit Cosmetics Wanderful World Blush shade Terra ini! Nggak hanya untuk daily, blush ini juga bisa banget dipakai untuk acara-acara yang memerlukan tampilan bold. Walaupun harganya nggak bisa dibilang murah, tapi worth banget apalagi sepertinya blush ini akan awet karena formulanya yang a little goes a long way jadi nggak perlu pakai banyak-banyak.


You May Also Like

0 komentar