Review L'Oreal Rouge Signature Matte Color Ink: 124 I Embrace

by - 22:32


Dunia per-lipstik-an memang lagi naik daun belakangan ini, seakan setiap brand kosmetik berlomba-lomba mengeluarkan produk pewarna bibir terbaik versinya. Mulai dari lipstick konvensional sampai liquid lipstick yang sedang menjadi idola banyak orang sekarang. Belum lama ini, L’Oreal mengeluarkan produk liquid lipstick terbarunya, yaitu L’Oreal Rouge Signature Matte Color Ink. Terdiri dari 10 warna (yang masuk ke Indonesia), liquid lipstick ini mempunyai klaim sebagai lipstick yang tahan lama, ringan, dan melembapkan walaupun dengan hasil akhir matte. Sesuai nggak ya, performa dengan klaimnya?

PRICE AND WHERE TO BUY?
Aku mendapatkan lipstick ini dari teman kantorku. Tapi, teman-teman bisa menemukan lipstick ini di store L’Oreal, Guardian, Watsons, atau Sociolla dengan harga Rp150.000.



PACKAGING
Aku suka sekali dengan packaging-nya! Dia datang dilengkapi dengan box berwarna hitam dan aksen tulisan berwarna gold yang membuatnya terlihat simpel dan elegan, nggak hanya itu, kemasan lipstick-nya pun terlihat “mahal” dengan tube dove panjang yang meruncing di bagian bawah, tutupnya berwarna hitam dan lagi-lagi dihias dengan plat pipih berwarna gold. Aplikatornya tipis dan meruncing di ujungn (waterdrop doe-foot), membuatnya mudah untuk diaplikasikan pada bibir.


TEXTURE, PIGMENTATION, & STAYING POWER
Tak seperti liquid lipstick pada umumnya yang bertekstur creamy, liquid lipstick dari L’Oreal ini mempunyai tekstur yang agak cair mirip lip tint. Nggak hanya teksturnya saja, lipstick ini juga meninggalkan stain di bibir seperti lip tint pada umumnya. Setelah diaplikasikan pada bibir, rasanya ringan sekali seperti nggak memakai lipstick dan cepat menyerap pada bibir hingga akhirnya meninggalkan stain.


Untuk shade yang aku punya, yaitu 124 I EMBRACE, pigmentasinya sangat baik. Sekali ulas warnanya langsung keluar, intensitas warnanya bisa disesuaikan dengan keinginan masing-masing dan bisa di-build berlayer-layer. Dengan teksturnya yang cair dan ringan serta finish yang matte, sayangnya staying power-nya nggak terlalu “wow” apalagi dia nggak transferproof, tapi walaupun begitu, stain yang tersisa di bibir bertahan cukup lama.


SWATCH
Aku berkesempatan mencoba shade 124 I EMBRACE yang merupakan warna soft peachy nude dengan hint coral.


OVERALL
Menurutku L'Oreal Rouge Signature Matte Color Ink ini sangat cocok untuk dipakai sehari-hari, karena teksturnya yang ringan dan nggak membuat bibir kering walaupun mempunyai finish matte sehingga pemakaiannya terasa nyaman. Selain itu walaupun nggak transferproof, liquid lipstick ini meninggalkan stain yang bertahan lama di bibir dan awet hampir seharian.


 

You May Also Like

0 komentar